Yogyakarta – Kamis (27/6) Rumah Sakit Akademik UGM menerima kunjungan (visiting professor) oleh Prof. Ikuo Shoji, MD., Ph.D dari Department Of Infectious Diseases Control, Graduate School Of Medicine Kobe University, Jepang. Dalam kesempatan ini, beliau berbagi ilmu dan diskusi dengan topik “Recent update in Hepatitis Infections.”
June
Yogyakarta, 17 Juni 2019. Rumah Sakit Akademik Universitas Gadjah Mada (RSA UGM) kembali melakukan pembekalan dan orientasi pegawai baru yang direkrut periode Bulan Juni 2019. Acara dihadiri oleh Direktur Utama, Jajaran Struktural dan sejumlah 62 pegawai baru dari berbagai unit kerja di lingkungan RSA UGM.
Acara yang digelar sederhana ini dimulai dengan Ikrar Syawalan oleh staff RSA UGM yang diwakili oleh dr.Budiatri, dan disambut oleh dr. Arief Budiyanto,Ph.D, Sp.KK (K) selaku Direktur Utama. Dalam kesempatan tersebut, dr.Arief menyampaikan, dengan digelarnya acara Halal Bi Halal ini diharapkan dapat menjadi wadah untuk menguatkan tali silaturahmi dan saling memaafkan apabila dalam perilaku sehari-hari ada hal-hal yang menyingung satu sama lain baik disengaja ataupun tidak disengaja.
Yogyakarta – Upacara bendera dalam memperingati hari lahirnya Pancasila,digelar pagi tadi, Sabtu 1 Juni 2019. Dengan mengenakan pakaian putih hitam, peserta upacara memadati halaman Balairung Universitas Gadjah Mada. Dimulai pukul 07.00 WIB, upacara dihadiri sekitar 4.000 peserta yang terdiri dari mahasiswa UGM, tenaga pendidik, serta beberapa tokoh pemerintah daerah. Dalam upacara kali ini, di pimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (Kemenristekdikti), Prof. Ainun Na’im, Ph.D, M.B.A., yang dalam amanatnya menyampaikan sambutan dari Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) RI, Hariyono. Dikatakannya bahwa Pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara, dan pandangan hidup bangsa yang digali oleh para pendiri bangsa yang merupakan suatu anugerah dari Tuhan YME bagi bangsa Indonesia.