Yogyakarta, 30 Januari 2018. Rumah Sakit Akademik UGM menyelenggarakan Talkshow Kesehatan memperingari Hari Gizi Nasional ke-58. Kegiatan ini merupakan acara HUT RSA UGM ke-6 dan pengabdian kepada masyarakat sesuai visi RSA UGM. Kegiatan kali ini mengusung tema Membangun Gizi Menuju Bangsa Sehat Melalui Kemandirian Gizi Keluarga.
Talkshow ini dibuka oleh dr. Dewi Ratmasari – Kepala Bidang Penunjang Medik dan Akreditasi. Dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh ibu Yusmiyati, S.Gz tentang Tata kelola gizi yang tepat bagi diabetesi dan Ibu Melina Dian K., S.Psi., Psikolog, MA tentang Peran dukungan keluarga bagi diabetesi. Tim Instalasi Gizi RSA UGM juga memberikan demo memasak dan penjelasan proses memasak untuk pasien diabetes.
Prinsip utama pengelolaan diabetes mellitus terdiri dari pola makan, olah raga, obat dan edukasi.
Dan kunci sehat diabetes mellitus (DM) diantaranya diet sehat DM (jumlah kalori, jadwal makan, jenis makanan), olah raga, hindari stress, cek kadar gula darah secara teratur dan menghindari terjadinya luka. Diabetes perlu mengontrol gula darah agar tidak menimbulkan komplikasi dan dukungan sosial bagi diabetes itu sangat penting. Pasien diabetes membutuhkan dukungan keluarga untuk memelihara kesehatannya dan membangun ekspresi emosi yang positif dapat membuat pasien lebih patuh pada pengobatan.
Diharapkan melalui talkshow ini dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai pengelolaan gizi yg tepat dan dukungan keluarga bagi diabetesi dalam rangka membangun kemandirian gizi keluarga. Mengingat keluarga merupakan unit terkecil di masyarakat yg juga memegang peranan penting dlm pengelolaan kesehatan.
Bersamaan dengan talkshow tersebut disediakan pemerikaan pojok edukasi dan kkonsultasi gizi gratis serta bazar sayur, buah dan hasil olahan organik di selasar farmasi rawat jalan RSA UGM. (Humas RS UGM/Puri)
Untuk informasi lebih lanjut : HUMAS RS UGM
Email: humas.rsugm@ugm.ac.id