Yogyakarta, 7 Agustus 2018. Tim Tanggap Bencana RSA UGM yang tergabung dalam Academic Health System (AHS) Univesitas Gadjah Mada, terdiri dari FKKMK, RSUP Dr. Sardjito dan RSUP dr. Soeradji Tirtonegoro memberikan dukungan layanan kesehatan di Lombok Utara.
Gempa bumi yang terjadi Minggu, 5 Agustus 2018 yang berpusat di Barat Laut Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat pada kedalaman 10 KM. Gempa berkekuatan 7 skala richter melumpuhkan layanan kesehatan, menewaskan puluhan korban jiwa, ratusan korban luka berat dan ribuan pengungsi.
Tim AHS Universitas Gadjah Mada mengirimkan 15 personel yang terdiri dari dokter spesialis bedah ortopedi, spesialis anak, spesialis bedah, dokter umum, perawat dan apoteker. Tim ditempatkan dibeberapa tempat dengan basecamp di RSUD KL (Rumah Sakit Lapangan). Pemberangkatan Tim dilakukan secara bertahap dikoordinasikan dengan ketersediaan transportasi pesawat. Berangkat pada Selasa pagi 7 Agustus 2018 tiba di Lombok pada petang hari. Kondisi listrik di Lombok masih padam dan baru menyala pada pukul 7 malam dan dengan keterbatasan air.
Semoga kondisi ini semakin membaik dan tim yang bertugas dapat memberikan bantuan medis secara optimal. (Humas RSA UGM/Puri)
-selesai-
Untuk informasi lebih lanjut :
- Humas RS UGM, Email: humas.rsugm@ugm.ac.id