Yogyakarta, 7 September 2017. Koperasi karyawan “Hospita Mandiri Sejahtera” RSA UGM kembali memberikan kemudahan kepada pasien, keluarga pasien, pengunjung RS dan karyawan RSA UGM. Setelah membuka layanan fotokopi, minimarket dan kantin hospita RSA UGM. Hari ini resmi dibuka Cafe & Bakery RSA UGM oleh Direktur Utara RSA UGM – Prof.dr.Arif Faisal,Sp Rad (K).,DHSM.
Ketua Koperasi – dr. Ratna Dewi Puspita, M.Sc menyampaikan bahwa jam operasional Cafe & Bakery RSA UGM setiap hari Senin – Sabtu pukul 08.00 – 17.00, yang nantinya akan terus dievaluasi dan rencananya akan lebih panjang hingga malam hari. Hal ini menjadi bentuk layanan yang mendukung pelayanan kesehatan di RSA UGM, dari masukan yang disampaikan pasien ke manajemen koperasi akan kebutuhan roti, buah tanggan maupun scank.
Cafe & bakery RSA UGM memberikan kenyamanan bagi siapa saja yang datang, dengan tempat makan yang bersih dan nyaman, pegawai yang ramah dan berbagai macam roti, makanan ringan, sarapan serta minuman dingin & panas. Letaknya juga mudah diakses pengunjung, tepatnya di samping pintu masuk lobby selatan. Harapannya kehadiran Cafe & bakery RSA UGM akan lebih membantu pasien atau keluarga pasien khususnya pasien IGD karena jam pelayanan cafe & bakery hingga petang.
Jangan lupa untuk mampir di Cafe & bakery RSA UGM, karena ada promo diskon 25 % selama 2 minggu terhitung mulai 7 September 2017. (Humas RS UGM/Puri).
Untuk informasi lebih lanjut :
Humas RS UGM, Email: humas.rsugm@ugm.ac.id