Yogyakarta, 12 April 2017. Sebanyak 31 mahasiswa Program Studi Teknik Arsitektur Fakultas Arsitek dan Desain Universitas Kristen Duta Wacana melakukan studi lapangan di Rumah Sakit UGM. Di bangku perkuliahan mahasiswa telah mempelajari Dasar-Dasar Perancangan Rumah Sakit, dan dalam kunjungan ini diharapkan mahasiswa lebih terbekali dan mengembangkan pengetahuan tentang Perencanaan Rumah
Berita
Yogyakarta, 12 April 2017. Tim Flinders University Australia dan mentor Australian Award Fellowships berkunjung ke Rumah Sakit UGM sebagai tindak lanjut terkait dengan program pelatihan pendek ke Australian Award Fellowships. Yang mana program ini telah diikuti oleh Leiyla Elvizahro, S.Gz salah satu staf Instalasi Gizi RS UGM yang berlangsung dari tanggal 6 – 24 Februari 2017 di Adelaide, Australia. Dalam akhir program diminta untuk menyusun proyek di Rumah Sakit UGM.
Yogyakarta, Sabtu 8 April 2017 telah diselenggarakan acara Gathering Pengguna aplikasi Nusa Health di RS UGM yang bertempat di Auditorium Kresna Lt.5. Acara ini diselenggarakan atas kerjasama Universitas Gadjah Mada, RS UGM serta Sixcap Hospital. Kegiatan ini merupakan ajang silaturahmi pengguna apilkasi Nusa Health di wilayah Yogyakarta yang terdiri dari 21 Puskesmas di Yogyakarta yang sebelumnya telah terpilih sebagai pilot dalam pengembangan aplikasi Nusa Health.
Sebanyak 32 Surat Keputusan Pegawai Negeri Sipil diserahkan kepada staf Rumah Sakit UGM pada Rabu, 5 April 2017. Pegawai Negeri Sipil tersebut terdiri dari dosen, psikolog, perawat, radiographer, analis kesehatan, perekam medis, asisten apoteker, pemroses kepegawaian, caraka, pengadministrasi perpustakaan, pengemudi, petugas keamanan, teknisi mesin, pengadministrasi pengadaan.
Yogyakarta, 24 Maret 2017. Unit Promosi Kesehatan Rumah Sakit dan Tim TB DOTS RS UGM dalam rangka mendukung Hari Tuberkulosis Sedunia dengan tema “Gerakan Masyarakat Menuju Indonesia Bebas Tuberkulosis”, mengadakan sosialisasi dan edukasi tentang Tuberkulosis kepada pasien dan pengunjung.
Yogyakarta, 17 Maret 2017. Dewan Pengurus Komisariat PPNI RS UGM bekerjasama dengan Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi (Komite PPI) RS UGM beserta unit kerja terkait mengadakan sosialisasi edukasi kebersihan tangan kepada pasien, pengunjung dan karyawan RS UGM untuk mendukung Hari Ulang Tahun Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) ke 43 yang mengusung tema “Gerakan Perawat Mendukung Masyarakat Sehat”.
Yogyakarta, 14 Maret 2017, RS UGM bekerjasama dengan Departemen Keperawatan FK UGM melaksanakan kegiatan CNE (Continuing Nurse Education) Update on Social Health for Nurses, dengan menghadirkan pakar ahli Prof. Myrra Vernooij-Dassen dari Radboud University, The Netherlands.
Yogyakarta, 12 Maret 2017. Semarak rangkaian acara HUT ke-5 Rumah Sakit UGM salah satunya menjalin silaturahmi keluarga besar RS UGM civitas hospitalia beserta keluarga dan warga desa Kronggahan dalam acara Family Gathering HUT ke-5 RS UGM.
Yogyakarta, 11 Maret 2017. Rumah Sakit Universitas Gadjah Mada menerima kedatangan Tim Visitasi Penetapan Rumah Sakit Pendidikan. Diketuai oleh Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan, Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan – dr. Tri Hesty Widyastoeti, Sp.M., MPH bersama 6 orang memberikan penilaian sesuai standar penetapan RS Pendidikan yaitu standar visi, misi, dan komitmen rumah sakit di bidang pendidikan; standar manajemen dan administrasi pendidikan; standar sumber daya manusia; standar sarana penunjang pendidikan; dan standar perancangan & pelaksanaan program pendidikan klinik yang berkualitas.
Yogyakarta, Kamis – 2 Maret 2017 Puncak HUT ke 5 RS UGM, 2 gedung baru RS UGM diresmikan oleh Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D – Rektor UGM didampingi Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed., PhD., SpOG(K) – Dekan FK UG, Dr. drg. Ahmad Syaify, Sp.Perio(K) – Dekan Fakultas Kedokteran Gigi UGM, Prof. Dr. Laksono Trisnantoro, MSc., PhD, dr. Arida Oetami, M.Kes – Dewan Pengawas RS UGM dan Direksi RS UGM. Sebelum menghadiri acara puncak HUT ke 5 RS UGM, Direksi beserta jajarannya menyempatkan diri untuk mengujungi pasien rawat Inap dan berbagi kebahagian serta menyampaikan terima kasih telah mempercayakan kesehatannya kepada Rumah Sakit UGM. Acara dimeriahkan dengan Tari Saman Rampoeh Jaroe dari Saka UGM, Tim Paduan Suara RS UGM, dan Band RS UGM.