Yogyakarta, 29 Desember 2017. Panitia Pembangunan Masjid Asy Syifa RSA UGM menyelenggarakan peletakan batu pertama sebagai awal mulai dibangunnya masjid tersebut. Acara dihadiri oleh Direksi, Pegawai RSA UGM dan dukuh Kronggahan.
Kegiatan diawali dengan kalam illahi oleh dr. Adam Moeljono, Sp.OT. Laporan panitia oleh Ketua Pengurus masjid RSA UGM oleh drg. Arif Pramono, M.Dsc. “Pembangunan masjid sudah direncanakan sejak 2012, dan Alhamdulillah setelah melewati proses perijinan pembangunan dari UGM hari ini dimulai pembangunannya. Masjid ini nantinya dilengkapi dengan Tempat Penitipan Anak (TPA)”.
Prof.dr.Arif Faisal,Sp Rad (K).,DHSM – Direktur Utama RSA UGM memberikan sambutan sekaligus menandatanganan prasasti Masjid Asy Syifa RSA UGM. Kegiatan dilanjutkan dengan tausyiah dan doa bersama oleh Ustad Maulana, sekaligus memberikan ajakan “Menyisihkan rejeki untuk kebaikan akhirat kita, yang akan kita bangun bukan bangunan biasa tapi bangunan yang akan membuat kita bahagia di akhirat yaitu bangunan Rumah Allah”.
Masjid Asy Syifa dibangun di dekat pintu keluar, harapannya dapat diakses oleh masyarakat luas tidak hanya pegawai RS & keluarga pasien. Donasi untuk pembangunan Masjid Asy Syifa dapat disalurkan melalui:
(HUMAS RSA UGM/Puri Nur).