Rumah Sakit Universitas Gadjah Mada (RS UGM) bekerja sama dengan Persatuan Dokter Mata Indonesia (PERDAMI DIY) dan Bank BRI melaksanakan kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis sebagai salah satu upaya untuk menurunkan jumlah penderita katarak, yang dilaksanakan pada Sabtu (26/11). Terdata sekitar 56 orang pasien yang dilakukan operasi.
Katarak atau kekeruhan lensa mata merupakan salah satu penyebab kebutaan terbanyak Indonesia maupun di dunia. Berdasarkan Riskesdas 2013, perkiraan insiden katarak adalah 0,1%/tahun atau setiap tahun di antara 1.000 orang terdapat seorang penderita baru katarak. Penduduk Indonesia juga memiliki kecenderungan menderita katarak 15 tahun lebih cepat dibandingkan penduduk di daerah subtropis, sekitar 16-22% penderita katarak yang dioperasi berusia di bawah 55 tahun.
Hadir untuk membuka kegiatan ini Prof. Dr. Suhardjo SU, SpM(K) – PERDAMI DIY, Bapak Andik Eko Putro – Pimpinan Kanwil Bank BRI Yogyakarta beserta jajarannya, Prof. Arif Faisal, Sp.Rad(K)., DHSM – Direktur Utama RS UGM serta Prof. Dr. dr. Elisabeth Siti Herini, Sp.A(K) – Direktur Pelayanan Medik dan Keperawatan RS UGM didampingi Ketua Panita dr. M. Eko Prayogo, Sp.M
“RS UGM sudah beberapa kali bekerjasama dengan Tim PERDAMI melaksanakan operasi katarak gratis, dengan menyediakan fasilitas sepenuhnya untuk mendukung kegiatan ini, kerjasama kali ini dilaksanakan bersama dengan Bank BRI.”, ujar Prof Arif dalam sambutannya.
“Operasi katarak ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT BRI Ke-121 sebagai komitmen dan tanggung jawab sosial Bank BRI pada masyarakat Jogja khususnya”, tambah Pak Andik selaku perwakilan dari Bank BRI.
Prof Suhardjo menjelaskan “Katarak merupakan penyebab utama kebutaan di Indonesia yang terkait dengan usia dan hanya bisa disembuhkan hanya dengan operasi. Survey dari Kemenkes RI penyebab kebutaan tertinggi di Indonesia adalah katarak, glukoma, retinopati diabetik, mata minus, dan kebutaan kornea”.
Harapannya dengan kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas kesehatan hidup masyarakat, supaya dapat melihat kembali dengan baik dan dapat melakukan aktivitas sehari-hari dengan mandiri.
Untuk informasi lebih lanjut : HUMAS RS UGM (humas.rsugm@ugm.ac.id)