Oleh: dr. Ranita Parjaman, Sp.T.H.T.B.K.L
Gangguan pendengaran merupakan istilah untuk kondisi dimana seseorang tidak dapat mendengar sebaik orang dengan pendengaran normal, dimana ambang pendengaran normal adalah minimal 25dB pada kedua telinga. Gangguan ini dapat bersifat ringan, sedang, berat dan sangat berat tergantung pada besar penurunan ambang dengar yang dialami.