Hemodialisa / cuci darah merupakan tindakan medis dengan menggunakan mesin cuci darah sebagai pengganti fungsi ginjal yang rusak dalam penyaringan racun-racun hasil metabolism dalam tubuh dan sekaligus mengeluarkannya.
Sebagai terapi pengganti, cuci darah mempunyai tujuan :
- Membuang produk metabolisme protein seperti urea, kreatinin dan asam urat
- Membuang kelebihan air
- Mempertahankan atau mengembalikan sistem buffer tubuh
- Mempertahankan atau mengembalikan kadar elektrolit tubuh
- Memperbaiki status kesehatan penderita
Pasien gagal ginjal dapat hidup normal jika melakukan cuci darah teratur dan melakukan pengaturan pola makan dan minum sesuai anjuran dokter.
Instalasi Renal-Dialisis RS Akademik UGM saat ini memiliki 16 mesin hemodialisis (HD), dengan total pasien sebanyak 35 orang, 2 shift pagi dan siang.
Dalam waktu dekat, RS Akademik UGM akan bekerja sama dengan BPJS, segera setalah penetapan kelas oleh Kemenkes. Untuk pelayanan dari Instalasi Renal-Dialisis akan mengembangkan pelayanan Peritoneal Dialisa (CAPD) dengan dukungan dari seorang Urolog yang telah terlatih CAPD. Beberapa perawat Hemodialisa RS Akademik juga telah mengikuti workshop CAPD yang diadakan oleh Kalbe danĀ Pernefri Yogyakarta.
Saat ini asuransi yang telah bekerjasama untuk pelayanan hemodialisis adalah Jamkesda Kabupaten Sleman dan Jamkesda Kota Yogyakarta.
“INSTALASI RENAL DAN HEMODIALISIS”
RS AKADEMIK UNIVERSITAS GADJAH MADA
Jl. Kabupaten (Ring Road Utara), Kronggahan, Sleman, Yogyakarta
Pendaftaran Rawat Jalan dan Poliklinik Perjanjian Telp. 0274-4530404
(Senin-Kamis pkl 07.00-12.00 WIB, Jumat-Sabtu pkl 07.00-11.00 WIB)