Yogyakarta (6/9) – Dalam rangka mendukung Hari Keselamatan Pasien Sedunia tanggal 17 September, yang tahun ini mengangkat tema “Safe Maternal and Newborn Care”, Instalasi Maternal Perinatal (IMP) RSA UGM menghadirkan rangkaian kegiatan yaitu dengan mensukseskan vaksinasi covid-19 untuk Ibu Hamil, edukasi dan motivasi pasien, informasi dan edukasi kesehatan dalam bentuk podcast Tik-Talk (Tips dan Informasi Kesehatan) khusus seputar kesehatan ibu hamil. Podcast akan ditayangkan di Youtube Channel RSA UGM pada tanggal 13-17 September 2021 dengan narasumber Dokter Spesialis Obstetri Ginekologi RSA UGM.
Pagi ini, Instalasi Maternal Perinatal (IMP) RSA UGM menyelenggarakan vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil, yang berlangsung pukul 08.00-11.00 WIB. Sesuai edaran POGI (Perkumpulan Obstetri Ginekologi Indonesia) jenis vaksin yang diperbolehkan yakni Sinovac, Moderna, dan Pfizer. Akses informasi dan pendaftaran vaksinasi Ibu Hamil, secara khusus melalui Bidan RSA UGM dan Terima kasih atas antusiasme calon peserta vaksinasi Covid-19 bagi Ibu Hamil di RSA UGM, sehingga dalam waktu singkat kuota vaksinasi dapat terpenuhi.
Alur vaksinasi sesuai dengan ketentuan, dimulai dari pengambilan nomor antrian, skrining, vaksinasi, dan observasi:
- Pengambilan nomor antrian di meja pendaftaran, petugas melakukan pengecekan kembali dan memastikan peserta vaksin telah terdaftar di pedulilindungi.id. Apabila belum terdaftar, petugas siap untuk membantu.
- Selanjutnya di meja skrining, dilakukan pemeriksaan meliputi tekanan darah, suhu tubuh, usia kehamilan, dan keluhan tanda-tanda preklamsia. Ibu hamil dapat menerima vaksin dengan syarat usia kehamilan minimal 13 minggu. Peserta vaksinasi yang telah lolos skrining akan diarahkan menuju meja vaksinasi.
- Bidan dan Dokter Spesialis Obstetri dan Ginekologi berperan langsung menjadi vaksinator.
Instalasi Maternal dan Perinatal RSA UGM bekerja sama dengan Instalasi PKRS (Promosi Kesehatan Rumah Sakit) memberikan edukasi kesehatan seputar vaksinasi Covid-19 kepada ibu hamil saat menunggu observasi 30 menit. Penyuluhan disampaikan langsung oleh Kepala Instalasi Maternal Perinatal RSA UGM dr. Esti Utami Risanto, Sp.OG (K). Dalam kesempatan ini, dr. Esti juga memberikan semangat kepada seluruh ibu hamil dan berpesan untuk tetap menjaga protokol kesehatan saat di luar rumah.
Setelah selesai observasi selama 30 menit, peserta diberikan kartu vaksin, dan diinfokan jadwal vaksinasi dosis ke 2 oleh petugas. Sebagai bentuk apresiasi, RSA UGM menyiapkan bingkisan berupa vitamin, masker, flyer informasi layanan, dan majalah GamaHospita.
Dalam kesempatan yang sama, tim Humas RSA UGM berkesempatan mewawancarai salah satu peserta vaksin, yakni Ibu Ardiyanti Dwi Astuti mengenai kesan dan pesan mengikuti vaksinasi covid-19 di “Kemarin sangat dipermudah ketika pendaftaran, langsung dapat jadwal, datang dan prosesnya sangat mudah. Tempatnya nyaman, petugasnya juga ramah memberikan informasi dan sosialisasi yang sangat jelas. Terima kasih RSA UGM” ungkap Ibu Ardiyanti.
Dengan dilaksanakannya vaksinasi Covid-19 untuk ibu hamil, diharapkan bermanfaat untuk menjaga kesehatan ibu dan janin. (Hesti P/Humas RSA UGM).