LAYANAN BARU KLINIK ENDOKRIN RSA UGM
Yogyakarta, 1 Oktober 2022. Rumah Sakit Akademik Universitas Gadjah Mada (RSA UGM) kembali membuka layanan baru, yaitu Klinik Endokrin bertempat di Poliklinik BIMA 2 RSA UGM. Diharapkan melalui layanan ini, RSA UGM semakin mampu memberikan layanan yang optimal bagi masyarakat. Klinik Endokrin RSA UGM, melayani pemeriksaan dan pengobatan pada pasien yang mengalami kelainan endokrin seperti pasien dengan keluhan Diabetes, Hipertiroidisme, Hipotiroidisme, serta Hipertensi pada usia muda. Juga beberapa kelainan endokrin yang jarang timbul di masyarakat, seperti kelainan pertumbuhan berupa kretinisme (kerdil), gigantisme (raksasa) dan akromegali (telapak tangan dan kaki membesar). Ali Baswedan, Sp.PD-KEMD selaku Dokter Spesialis yang bertugas pada Klinik Endokrin di RSA UGM mengatakan, “Masalah kesehatan itu tidak hanya tanggungjawab pemerintah (BPJS), tetapi juga Rumah Sakit, dan dokter-dokter secara keseluruhan, untuk itu RSA UGM berkomitmen akan selalu memberikan pelayanan dan kemudahan bagi pasien kelainan Endokrin yang membutuhkan pemeriksaan sekaligus pengobatan di Klinik Endokrin RSA UGM”.
Endokrinologi adalah cabang ilmu kedokteran yang mempelajari sistem endokrin. Sistem endokrin adalah jaringan kelenjar yang memproduksi dan melepaskan hormon. Sistem endokrin sangat berpengaruh pada banyak hal dalam tubuh manusia termasuk pergerakan detak jantung dan pertumbuhan tulang dan jaringan. Sistem endokrin juga berperan penting dalam peningkatan resiko diabetes, penyakit tiroid, gangguan pertumbuhan dan sejumlah gangguan terkait hormone lainnya.
Beberapa fungsi sistem endokrin adalah; mengatur fungsi metabolism tubuh, mengatur laju reaksi kimia dalam berbagai sel, mempengaruhi kemampuan zat untuk mengangkut diri melalui membrane sel, mengontrol dan mengatur aktivitas kompleks dalam tubuh (bersama dengan sistem syaraf) dan sebagainya.
Dengan adanya Klinik Endokrin di RSA UGM, diharapkan mampu mendukung cita-cita luhur RSA UGM untuk menjadi Rumah Sakit yang dapat membantu dan melayani seluruh lapisan masyarakat yang membutuhkan. (Tanya/Humas)
INFORMASI JADWAL PRAKTIK dr. Ali Baswedan, Sp.PD-KEMD
NO. | HARI | JAM |
1, | SENIN | 08.00 – 12.00 |
2. | RABU | 08.00 – 12.00 |
3. | JUMAT | 08.00 – 12.00 |